Liverpool sukses menggaet dua pemain baru jelang ditutupnya bursa transfer musim dingin, yaitu Ben Davies dan Ozan Kabak. Keduanya adalah pemain yang beroperasi sebagai bek tengah.
Ben Davies ditarik ke Anfield dari Preston North End. Pemain berusia 25 tahun tersebut bergabung dengan durasi kontrak jangka panjang. Sementara Ozan Kabak didatangkan dari Schalke 04 dengan kesepakatan peminjaman hingga akhir musim.
Ben Davies sudah bisa langsung bermain di pertandingan Liverpool berikutnya, namun Kabak masih harus membereskan sejumlah hal dan baru akan bergabung akhir minggu ini.
Kepastian bergabungnya Ben Davies ke Liverpool pun disambut antusias oleh yang bersangkutan.
“Saya pastinya senang berada di sini. Ini menjadi kesempatan besar. Saya tidak sabar bisa bergabung dan bermain di hadapan semua orang dan menunjukkan apa yang saya bisa,” ujar Ben Davies di laman klub.